Nusantara Code

Membangunkan Kesadaran Tradisi dan Budaya Agroekologi Nusantara

NUSANTARA CODE, adalah sebuah program dengan produk-produk berupa film, kajian, media informasi, serta aktivitas yang bergerak untuk membuka kembali nilai budaya dalam bidang pertanian dari narasi warisan tradisi, berupa folklor, dongeng, legenda, mitologi dan sebaran tutur lainnya. Leluhur Nusantara dalam posisi geografisnya hidup di ekuator mendapatkan “keberuntungan” musim yang memungkinkan keragaman biodiversitas. Studi dalam beberapa dekade terakhir yang dilakukan oleh Max Plank Institute melahirkan sebuah teori baru dalam memandang ekuator sebagai rahim peradaban melalui teori Out of Tropic. Di wilayah inilah, leluhur Nusantara menciptakan budaya pertanian yang selaras dengan alam, mengikuti waktu dan musim alam, menghormati bumi dan menghayati langit sebagai pertanda.

Digagas pada tahun 2022, keluaran pertama NUSANTARA CODE adalah Film Seri Dokumenter, menelusuri folklor Dewi Padi di Trawas (Jawa Timur), DI Yogyakarta dan Kanekes (Banten). Melalui film ini, team NUSANTARA CODE meletakkan harapan bisa menggugah kewaspadaan atas situasi krisis pangan dan krisis iklim yang melanda dunia dan menawarkan sebuah jalan kembali pada tradisi leluhur yang bersahabat dengan alam. Pengetahuan agroekologi masa lalu, oleh NUSANTARA CODE diterjemahkan dalam situasi masa kini dengan landasan pengetahuan modern. Maka, di ruang ini, pengetahuan tradisional dipersembahkan untuk langkah kedaulatan bangsa ke masa depan.

 

GERAKAN NUSANTARA CODE


GERAKAN BANGGA PANGAN LOKAL

Gerakan Bangga Pangan Lokal (Gerbang Pangkal) mendorong partisipasi anak muda untuk mengkampanyekan pangan lokal dengan penuh kebanggaan.

 

ROADSHOW BUDAYA UNTUK KEDAULATAN PANGAN

Kampanye budaya untuk kedaulayan pangan dalam bentuk roadshow dengan agenda pemutaran film dokumenter Nusantara Code, pembentukan komunitas budaya untuk kedaulatan pangan dan workshop peningkatan kapasitas pelaku pertanian selaras alam di 7 wilayah Indonesia

 

 

Welcome Back!

Login to your account below

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Are you sure want to unlock this post?
Unlock left : 0
Are you sure want to cancel subscription?